Dalam Meningkatkan Sinergitas, Kecamatan Air Gegas Gelar Rakor Bulanan

0
103

-AIR GEGAS Upaya Pemerintah Kecamatan Air Gegas dalam mengemban Tugas terhadap Masyarakat merupakan sebuah Keharusan yang sangat perlu diperhatikan.

Langkah yang selalu dilakukan ialah Rapat Kordinasi Bulanan yang mana bertujuan untuk menganalisa dan mengevaluasi Rencana dan Hasil kerja para Pemangku Stakeholder atau Forkopimcam Kecamatan Air Gegas di Aula Gedung Serba Guna Kecamatan Air Gegas. (SELASA, 04-10-2022)

Rapat Koordinasi yang digelar pada hari selasa 04 Oktober 2022 dimulai pada pukul 08.00 Wib di Aula Gedung Serba Guna Air Gegas dan diikuti oleh seluruh Forkopimcam Kecamatan Air Gegas yang terdiri dari Camat Air Gegas, Kapolsek Air Gegas, Danramil Toboali atau yang diwakili, Ka UPT Puskesmas Air Gegas, Ka UPT Puskesmas Air Bara, Para Kepala Desa se-Kec. Air Gegas, Para Ketua BPD se-Kec. Air Gegas serta Perwakilan Tomas dan Tokoh Pemuda Kec. Air Gegas.

Dalam Rakor tersebut, Camat Air Gegas selaku Pimpinan Rakor Yon Salakari menyampaikan bahwa kepada kepala Desa tentang progres pembangunan yang harus dilaksanakan sesuai dengan standar operasional presedur serta petunjuk teknis yang ada.

“Pelayanan terhadap masyarakat terkait kesehatan gratis juga perlu disosialisasikan agar warga Desa menjadi paham tata caranya,” ungkapnya.

Disamping itu Kapolsek Air Gegas AKP Yandri C. Akip S.H M.H yang baru menjabat sebagai Kapolsek Air Gegas selama lebih kurang 1 (satu bulan), memperkenalkan diri kepada seluruh hadirin.

“Mohon kerjasamanya ya Pak, Kami Pastikan Polri akan melayani masyarakat dengan sepenuh hati dan jiwa raga kami,” Tegas AKP Yandri

Terimakasih saya ucapkan kepada seluruh Kepala Desa yang ada di Kec. Air Gegas dalam hal ini, jadikan Polri sebagai Sahabat Masyarakat.
“Jadi, jangan sungkan untuk memberikan Informasi terkait apapun itu, apabila ada Problem di Desa laporkan saja, tidak akan pernah dipersulit, kita mengedepankan pencegahan.” Tegas Kapolsek

“Tapi apabila ada oknum masyarakat yang melanggar atau berbuat menentang hukum serta membuat resah apalagi mencelakai antar sesama (melakukan kejahatan) , sebaliknya saya akan menindak tegas hal tersebut” Imbuh AKP Yandri.

Tak pelak hal tersebut membuat seluruh peserta yang hadir bertepuk tangan.

Selain itu juga, rapat tersebut membahas penyampaian dari Desa – Desa terkait hasil capaian setiap bulannya terkait pembangunan.

Di akhir acara juga dibuka sesi tanya jawab dan pemberian masukan terkait pelayanan dan informasi yang perlu disampaikan saat ini. Terutama tentang program program Pemerintah Bangka Selatan dan juga acara bulanan yang ada di wilayah Kecamatan Air Gegas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here