Hindari Pembakaran Lahan !!! Himbauan Kapolsek Payung di Desa Bedengung.

0
329

Tribratanews polres basel, Payung – Dalam mengantisipasi penyebaran virus covid-19, Polsek Payung melalui Kapolseknya Akp Hendri Amor melaksanakan sosialisasi giat FGD (Forum Group Discussion) dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru, Deklarasi Pilkada Damai Sekaligus Himbauan tidak membakar Lahan dengan Sembarangan,” Minggu (16/8/2020).

Kapolsek Payung bersama dengan bhabinkamtias melaksanakan giat sosialisasi FGD (Forum Group Discussion) di Desa Bedengung.

Kegiatan sosialisasi FGD diikuti oleh Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Bedengung, Perangkat Desa, BPD, serta masyarakat desa Bedengung, hal ini disambut dengan baik oleh Kapolsek Payung Akp Hendri Amor pada saat memberikan himbauan sosialisasi.

Kapolsek Payung menyampaikan, saat ini kita sudah mengarah ke adaptasi kebiasaan baru dimana masyarakat harus lebih waspada dengan selalu menggunakan masker disaat melaksanakan aktivitas, rajin mencuci tangan, serta jaga jarak dan selalu menjaga kesehatan diri atau menjaga kebersihan lingkungan,”ungkapnya (16/8).

Kesehatan itu sangat penting buat kita, oleh karena itu dalam sosialisasi kali ini saya berharap kepada seluruh masyarakat desa Bedengung dapat lebih peka lagi dalam menjaga diri dan kita upayakan untuk mencegah penyebaran virus covid-19 di wilayah kita,”ungkap Akp Hendri.

Selain itu saat ini Kabupaten Bangka Selatan akan melaksanakan pesta demokrasi yaitu Pemilihan Kepala Daerah (Bupati), saya berharap melalui giat FGD ini kiranya masyarakat dapat memilih calon Pemimpin yang benar-benar layak, pemimpin yang mampu membangun Bangka Selatan lebih maju, dan tidak ada kecurangan dalam pemilukada. Sehingga tidak ada hal-hal yang kita inginkan. Saya berharap tidak ada masyarakat yang tidak mencoblos atau golput, tidak ada warga yang menyebarkan berita bohong (HOAX), tidak warga yang mengikat kebencian terhadap masing-masing Paslon. Sehingga pesta Demokrasi di Bangka Selatan berjalan Aman dan Damai,”ujar Akp Hendri.

Selain mensosialisasikan giat adaptasi kebiasaan baru dan pilkada damai,tidak lupa juga Kapolsek Payung memberikan penekanan kepada masyarakat Desa Bedengung dalam hal “Pembakaran Lahan“. Kita patut menyadari saat ini cuaca tidak menentu dan wilayah kita sudah mulai panas. Untuk itu saya berharap kepada masyarakat agar tidak membakar lahan atau membuka lahan baru dengan cara dibakar, apabila ditemukan dilapangan bahwasanya masih ada juga masyarakat yang membakar lahan di desa masing-masing makan kami tidak segan-segan akan memberikan tindakan baik itu secara teguran ataupun secara proses hukum yang berlaku dengan Undang-undang di Negara kita,”ungkapnya (16/8/2020).

 

 

 

Sumber ;

Penulis , Roma Salomo. H, SH

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here