Sebanyak 60 Personil Polres Bangka Selatan yang terlibat Operasi Lilin Menumbing 2019 melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan di Mapolres Bangka Selatan, Minggu Malam (22/12/2019). Apel ini di Pimpin oleh Wakapolres Bangka Selatan Kompol Pebriandi Haloho, S.H., S.IK. dan dihadiri oleh Para Perwira yang Terlibat Operasi Lilin Menumbing 2019.
Wakapolres Bangka Selatan mengatakan dalam Pengamanan Natal dan Tahun Baru pada Tahun ini Polres Bangka Selatan Mengerahkan seluruh kekuatan Personil yang ada di Wilayah Hukum Polres Bangka Selatan.
“Kami kerahkan seluruh kekuatan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat pelaksanaan Pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020,” ujar Wakapolres seusai apel
Pengamanan ini tidak hanya dari Pihak Kepolisian dari Instansi Terkait Ikut Melaksanakan seperti TNI, Sat Pol PP, Pemadam Kebaran, PLN, Senkom, Dinas Kesehatan dan Pramuka.
Menurut Wakapolres, Pengaman ini dimaksudkan untuk memberikan rasa aman bagi warga Bangka Selatan yang akan merayakan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. “Ini bukan unjuk kekuatan melainkan tanggung jawab kami untuk memberikan rasa aman. Tidak boleh ada rasa takut karena diintimidasi oleh pihak tertentu,” tutur Wakapolres.
Dalam Pelaksanaan Pengamanan Personil Polres Bangka Selatan di tempatkan di 3 titik Pos Pengamanan dan 1 Pos Pelayanan di Wilayah Hukum Polres Bangka Selatan.
Dalam Pelaksanaan Apel Wakapolres Bangka Selatan menyampaikan kepada Personil harus selalu Waspada, Jaga Keselamatan diri, Jaga sikap dan Tetap Humanis dalam Pengamanan Operasi Lilin ini Sehingga bisa memberikan rasa Aman, Nyaman dan Semakin mempererat Hubungan Polri dan Masyarakat.