Personil Polres Basel Persembahkan 2 Medali Emas Untuk Bangka Selatan

0
634
kontigen
Kontingen saat diatas Podium Bogor Karate Open V 2018

Tribratanews Polres Bangka Selatan, Usaha keras Kontingen Karate Bangka Selatan Membuahkan Hasil yang membanggakan. Kontingen karate Bangka Selatan  merebut dua medali emas empat Medali Perak dan dua medali perunggu pada Kejuaraan Nasional Karate Open ke – V tahun 2018 yang diselenggarakan di Bogor, Provinsi Jawa Barat. Minggu(05/08)

Polres Bangka selatan mengirimkan dua personilnya dalam tim tersebut. Dua personil tersebut adalah Aiptu Ridwan NS dan Brigadir Ramdhani. Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari yaitu pada tanggal 3 – 5 Agustus 2018 dihadiri 85 Kontingen se Indonesia, dimana Bangka Selatan mewakili Kepulauan Bagka Belitung mendapatkan medali.

Aiptu  Ridwan, NS yang ditunjuk sebagai Pelatih Kontingen Bangka Selatan mengatakan bahwa kejuaraan ini sangat baik dalam rangka menunjukan potensi sumberdaya manusia atau pemuda yang ada di Kabupaten Bangka selatan. Selain itu  dikatakan Aiptu Ridwan bahwa dengan diraihnya Medali-medali tersebut diharapkan dapat memicu semangat para generasi muda untuk memberikan prestasi yang sama walaupun dalam bidang yang berbeda.

Official Kontingen Bangka Selatan, Brigadir Ramdhani mangatakan bahwa Kontingen memeng sudah dipersiapkan secara matang dalam rangka menyambut Kejuaraan tersebut. “Kontingen telah dipersiapkan secara matang, dan Alhamdulillah kami bisa Mempersembahkan medali ini, Saya selaku Oficial Kontingen mengucapkan terimakasih atas Doa dari Masyarakatt Bangka Belitung, Khususnya Bangka Selatan”. Tutup Ramdhani

Dikesempatan lain, Wakapolres Bangka Selatan, Kompol Suwinto, SIK ikut bangga Atas Prestasi yang diraih kontingen Bangka Selatan. “Saya mewakili Personil Polres Bangka Selatan dan jajaran mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih, semoga kedepannya bisa lebih baik lagi, Bangga untuk kontigen!” Ujar Wakapolres.

Selaian itu Wakapolres Bangka Selatan akan memberikan Reward kepada setiap Personil yang berprestasi.”bagi personil yang mampu memberikan prestasi dalam bidang Kepolisian maupun Prestasi lainnya, misalnya bidang olahrag, Keagamaan ataupun kegiatan Positif lainnya, Polres Bangka Selatan akan Konsisten memberikan apresiasi sebagai bentuk perhatian dari Institusi”. Tutup Wakapolres.(ev)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here